Morowali – Ketua Badan Pemenangan Pemilu (BAPILU) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Tengah, Rustam Abidin, menyampaikan dua poin penting dalam upaya menyongsong kemenangan di Pemilu 2024. Hal ini disampaikannya dalam acara Pendidikan Politik yang digelar di kantor DPD PKS Kabupaten Morowali, di Jalur 16 Desa Watansala, Bungku Tengah, Morowali, pada Selasa (16/09/2024).
Dalam arahannya dihadapan pengurus DPD PKS Morowali, Rustam menekankan pentingnya penguatan standar kepemimpinan sebagai poin pertama. Ia menjelaskan bahwa PKS telah dan akan terus memperkuat tradisi kepemimpinan berbasis prestasi dan kompetensi.
“Setidaknya ada tiga standar kepemimpinan yang menjadi acuan PKS dalam melahirkan calon pemimpin bangsa, yaitu kredibilitas moral dan kinerja, kapasitas memenangkan kompetisi, serta kemampuan memimpin dan mengelola bangsa. Selain itu, PKS juga harus dapat diterima oleh kader, struktur, dan publik,” ujar Rustam.
Poin kedua yang ditekankan oleh Rustam adalah pentingnya memperkuat ketahanan dalam perjuangan politik. Ia menekankan bahwa konsistensi dan ketekunan sangat diperlukan untuk meraih kemenangan.
“Kita harus memiliki ketahanan, nafas panjang, kesabaran, serta ketekunan dalam perjuangan. Ini sangat menentukan keberhasilan kita,” tambahnya.
Acara Pendidikan Politik ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan PKS Sulawesi Tengah wabil khusus Kabupaten Morowali dalam menghadapi Pemilu 2024, dengan tujuan menguatkan strategi dan kesiapan kader di lapangan. (Naufal)


